Arsip Blog

Senin, 07 Maret 2016

HIPOTESIS

Penulisan Hipotesis

Dalam buku Analisis Regresi: Pengolahan Data Gizi & Kesehatan karya Idrus Jus'at.
Ada 3 jenis hipotesis yang sering digunakan dalam penelitian. yaitu:
  1. Hipotesis Deskriptif, adalah Hipotesis yang dikembangkan dari pernyataan Deskriptif.
  2. Hipotesis Komparatif, adalah Hipotesis yang dikembangkan dari penyataan Komperatif (seperti melihat ada tidaknya Perbedaan).
  3. Hipotesis Asosiatif, adalah Hipotesis yang dikembangkan dari pernyataan asosiatif (seperti melihat ada tidaknya Hubungan).
Berikut ini saya akan memberikan 2 contoh pada masing-masing Hipotesis:

Hipotesis Deskriptif
1. Pertanyaan Deskriptif: Apakah Bayi BBLR Dilahirkan dari Ibu yang Memiliki Lingkar Lengan Atas (LILA) dibawah normal?
Hipotesa: Kecenderungan Bayi BBLR dilahirkan oleh Ibu yang Memiliki Lingkar Lengan Atas (LILA) Dibawah Normal.

2. Pertanyaan Deskriptif: Apakah Trend Minum Kopi di Kalangan Karyawan Merupakan Faktor Resiko Terjadinya Hipertensi?
Hipotesa: Faktor Resiko Hipertensi Tinggi Pada Kalangan Karyawan yang Sering Mengonsumsi Kopi

Hipotesis Komparatif
1. Pertanyaan Komparatif: Apakah ada Perbedaan Kadar Trigliserida Vegetarian dan Non Vegetarian Pada Karyawan PT. X?
Hipotesa: Ada Perbedaan Kadar Trigliserida antara Vegeratian dan Non Vegetarian Pada Karyawan PT. X

2. Pertanyaan Komparatif: Apakah ada Perbedaan Prestasi Belajar Siswa SD Sebelum dan Setelah Pemberian PMT-AS?
Hipotesa: Ada Perbedaan Prestasi Belajar Siswa SD antara Sebelum dan Setelah pemberian PMT-AS.

Hipotesis Asosiatif
1. Pertanyaan Asosiatif: Apakah ada Hubungan Frekuensi Konsumsi Makanan Siap Saji Ala Barat dengan Kejadian Hipertensi?
Hipotesa: Ada Hubungan antara Frekuensi Konsumsi Makanan Siap Saji Ala Barat dengan Kejadian Hipertensi

2. Pertanyaan Asosiatif: Apakah Ada Hubungan Pemakaian Kontrasepsi Suntikan dengan Kenaikan Berat Badan Akseptor?
Hipotesa: Ada Hubungan antara Pemakaian Kontrasepsi Suntikan dengan Kenaikan Berat Badan Aseptor.

Analisis Regresi Sesi 12
Nanda Sayu Kinanthi
NIM: 201532134

Tidak ada komentar:

Posting Komentar